Cegah Banjir, TNI-Polri-Masyarakat Bersihkan Saluran Air
Boyolali – Mencegah lebih baik, itulah yang dalam pikiran masyarakat Dukuh Plumutan Desa Dukuh Banyudono Boyolali, sebelum terjadi banjir, warga masyarakat membersihkan saluran air, Minggu (19/2/2023).
Gabungan TNI Polri Relawan masyarakat terjun ke saluran air di Dk. Plumutan Rt. 07 Rw. 02 Ds. Dukuh Banyudono Boyolali untuk membersihkan material yang menghambat aliran air dan mempersempit saluran air, banyak ditemukan sampah dan kayu juga berserakan di saluran tersebut.
“Personel Polsek Banyudono, Koramil Banyudono, Relawan masyarakat tadi bersama warga membersihkan saluran air untuk mempelancar aliran air pada saat musim hujan sehingga tidak terjadi banjir,” kata Kanit Binmas Polsek Banyudono Polres Boyolali Aiptu Susmono.
Kedatangan aparat gabungan TNI Polri untuk membantu membersihkan saluran air untuk mencegah banjir mendapat apresiasi dari warga desa setempat.
“Warga sangat berterima kasih atas bantuan personel TNI-Polri yang datang membantu membersihkan saluran air, lebih baik mencegah daripada terjadi bencana banjir,” ungkap Joko warga Dukuh.