Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Personel POLRI Sambil Tugas Monitoring Donor Darah PMI, Siap Jadi Pendonor di Selo Boyolali

 



Boyolali - Personil Polsek Selo yang bertugas melakukan Monitoring pada Kegiatan Donor Darah ikut berpartisipasi langsung melakukan Donor Darah kepada masyarakat yang membutuhkan di bertempat di Masjid Al Ikhlas Dk. Ngaglik, Ds. Samiran, Kec. Selo Rabu (03/05/2023) pagi.

Diketahui bahwa kegiatan donor darah tersebut merupakan Kegiatan Donor darah bersama Sukmadesi (Sukarelawan Kader Muda Desa Siaga) Selo, yang dilaksanakan Puskesmas Selo, Warga Kec. Selo dan Palang Merah Indonesia ( PMI).  Guna memenuhi Stock Darah masyarakat yang memerlukan darah

Ditempat terpisah, Kapolsek Selo Kapolsek Selo IPTU Widodo, SH, bersama Camat Selo Cahyo Wiratno, ST, M.Si, yang hadir dalam giat tersebut,” menjelaskan bahwa Polri selalu hadir ditengah-tengah masyarakat sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat khususnya yang membutuhkan.

kegiatan donor darah yang dilakukan personel kami juga merupakan kegiatan sosial untuk kemanusiaan yang berguna untuk masyarakat luas khususnya bagi yang sedang sakit dan membutuhkan darah,” ujarnya.

Sementara itu salah satu Petugas dari PMI menyampaikan, Dari hasil giat tersebut Pendaftar 35 orang dan Persediaan sejumlah 35 kantong, Terambil golongan darah : A : 7 kolf, B: 6 kolf, O: 13 kolf, AB: 2 kolf Total terambil : 28 Kolf/orang.

Dari pendaftar 35 orang tersebut, Data yang tidak terambil ada 7 orang dikarenakan tensi darah tinggi/rendah, minum obat menjelang donor, HB kurang, dll,” Pungkasnya.