Bhabinkamtibmas Polsek Simo Bersama Babinsa Dan Pemdes Gotong Royong bantu Perbaiki Rumah Warga kurang mampu.
Boyolali - Tugas kepolisian tidak hanya seputar penegakan
hukum tapi juga membantu meringankan Beban masyarakat Kurang mampu, seperti
yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Walen Polsek Simo Polres Boyolali, Rabu
(1/6/2022).
Aipda Warno Bersama dua Rekan Bhabinkamtibmas Aipda Ariyanto dan Bripka Yusuf Adi N, bersama Babinsa Koramil Simo dan Perangkat Pemerintah
desa melakukan kegiatan gotong royong Bersama warga memperbaiki Rumah Warga
kurang mampu.
Aipda Warno selaku Bhabinkamtibmas desa Walen Kecamatan/Polsek
simo “menjelaskan dari keterangan Perangkat desa dan Warga, Rumah Bp. Juhdi Warga
Dk. Sambiroto RT 20/6 Walen, Simo, Boyolali Jawa tengah adalah rumah yang sudah
berumur lebih 30 tahun, rumah tersebut dari peninggalan Orang tuanya dimana
struktur bangunan tidak menggunakan cakar ayam besi dan Kerangka besi yang
dikhawatirkan warga sekitar akan roboh maka sepakat warga untuk kerja bakti
untuk perbaikan rumah,” Jelasnya
Dikatakan kegiatan ini akan mempererat kebersamaan serta
kedekatan Bhabinkamtibmas bersama warganya juga sebagai Sarana memberikan
Bantuan Tenaga dan Sedikit materi kepada Warga Kurang Mampu.
“Atas inisiatif warga binaannya Bhbinkamtibmas Ikut
mempelopori giat Gotong royong bersama warga adalah tujuan Polri, tidak hanya
bertugas mengamankan wilayah tetapi dalam hal gotong royong, Polri ikut hadir
di tengah masyarakat sebagai contoh kepada warga masyarakat.”Jelas Aipda Warno.
Ditambahkan Aipda warno “ikut membantu warga binannya dengan
bergotong royong bersama warga Menurut dia, Ia membiasakan ikut berpartisipasi
pada masyarakat supaya bhabinkamtibmas bisa lebih dekat dengan masyarakat
sehingga dapat membantu tugas kepolisian dalam ikut menjaga keamanan dan
ketertiban.
“Ini sangat penting sekali bagi Polri khususnya
Bhabinkamtibmas dalam membina keakraban dan kedekatan dengan Warga Binaan
Sehingga memudahkan komunikasi dalam mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif
dan aman dilingkungan masyarakat,” imbuhnya.
Kegiatan tersebut salah satu cara untuk memupuk budaya gotong royong di tengah masyarakat yang saat ini mulai ditinggalkan dan juga mengajak masyarakat untuk membiasakan dan membudayakan gotong royong, karena dengan gotong royong supaya pekerjaan cepat selesai,” pungkas Warno.