Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jelang Hari Bhayangkara, Polres Boyolali Laksanakan Anjangsana Purnawirawan Polri dan Jenguk Personil yang Sakit Menahun

 

Boyolali – Kunjungan Silahturahmi (Anjangsana) Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77, Polres Boyolali Polda Jateng, Berkunjung ke kediaman Purnawirawan Polri dan Anggota yang Alami Sakit Menahun, Senin (12/6/2023).

kegiatan anjangsana ini bertujuan untuk merekatkan hubungan dan menjalin tali silaturahmi terhadap sesama keluarga besar Polri .

Kapolres Boyolali AKBP Petrus Parningotan Silalahi, mengatakan bahwa Polres Boyolali akan menggelar beberapa rangkaian acara dalam rangka menyambut hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023. Salah satunya adalah kegiatan anjangsana kepada Purnawirawan Polri dan Bansos Kepada Anggota yang Sakit.

“Semoga anjangsana yang kami lakukan ini dapat mempererat hubungan yang sudah terjalin dengan baik, serta Bantuan yang kami berikan sebagai wujud Perhatian  kepada personil yang Sakit menahun sebagai Motifasi untuk Sembuh dan di berikan Kesehatan,” ungkapnya.

Sementara itu, salah seorang Polwan Personil Polsek Ngemplak Polres Boyolali yang mengalami Sakit menahun, Aiptu Ekowati mengucapkan terima kasih dan merasa Sangat senang Menjelang Hari Bhayangkara mendapatkan Kunjungan dan Perhatian dari Pimpinan dan anggota, sehingga menambah Motivasi dan semangatnya kembali.

Ditempat terpisah salah satu Purnawirawan, Ipda (Purn) Suprayogi juga mengucapkan terima kasih kepada Polres Boyolali atas perhatian yang diberikan kepada para purnawirawan Polri, sehingga sinergitas terjalin dengan baik.

“Terima kasih kepada Polres Boyolali yang selalu perhatian kepada kami. Semoga di hari Bhayangkara ke-77 ini, Polri semakin profesional dan sukses dalam menjalankan tugas,” pungkasnya.