Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kesiapan Satkamling Dukuh Gatak, Meriahkan Hari Bhayangkara ikuti Lomba Satkamling Tingkat Polres Tahun 2023


BOYOLALI - Berbagai Kegiatan Lomba diadakan dalam rangka menyemarakkan Hari Bhayangkara ke 77 yang jatuh pada 1 Juli 2023 ini Lomba ini digelar Polres Boyolali, Salah satunya Lomba Satkamling.

Pos satkamling di Dukuh Gatak Rt. 02/Rw. 10, Desa Kembang, terpilih mewakili Kecamatan Gladagsari, untuk maju sebagai peserta lomba pos sakamling tingkat Polres Boyolali, (14/6/2023) malam.

Dalam acara, yang dihadiri oleh Kapolsek Ampel Kompol Maryono, Kasat Binmas Polres Boyolali AKP Maryanto, Kapolsubsektor Gladagsari Ipda Hartanto,S.H., Kades Kembang Bp. Untung Susilo, Anggota Sat Binmas Polres Boyolali, Anggota Polsek Ampel,  Anggota Polsubsektor Gladagsari serta, Tokoh Masyarakat Desa Kembang dan Warga Masyarakat Dukuh Gatak yang di meriahkan kesenian Tradisional Dukuh Gatak.

Kapolsek Ampel Kompol Maryono, mengatakan bahwa Kegiatan lomba pos satkamling merupakan bentuk sinergitas antara Polri dengan warga masyarakat dalam rangka mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif,” kata Kapolsek.

Ia menjelaskan Wilayah Hukum Polsek Ampel terdapat 2 Kecamatan, yakni Kecamatan Ampel dan Gladagsari, Sementara untuk jumlah desa di kecamatan Gladagsari ada 10 desa dan Kecamatan Ampel ada 10 desa, dari wilayah 2 kecamatan tersebut, yang terpilih mewakili Polsek Ampel adalah di Dukuh Gatak Desa kembang Kecamatan Gladagsari,” Jelas Kapolsek.

Sementara itu Kepala Desa Kembang Bp. Untung Susilo, mengatakan mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada tim penilai lomba satkamling, dari Polres Boyolali dan unsur Forkompimcam Gladagsari serta warga masyarakat yang telah hadir dan ikut berpartisipasi dalam kegiatan lomba satkamling tingkat Polres Boyolali,” kata Untung.

Kades menjelaskan “bahwa pembangunan pos satkamling dukuh gatak, merupakan swadaya dari warga masyarakat, melalui program jimpitan pada malam hari

“Harapan saya agar kegiatan satkamling yang sudah ada di Desa kita agar tetap berjalan sehingga desa kita menjadi aman, serta kesenian yang sudah ada di Desa Kembang jangan sampai dilupakan,” Jelas Kades untung.

Di tempat terpisah Kapolres Boyolali AKBP Petrus Parningotan Silalahi melalui Kasat Binmas AKP Maryanto menyampaikan,” terima kasih kepada Kades Kembang, yang telah ikut serta dalam perlombaan satkamling di tingkat Polres

Dalam Kegiatan penilaian Lomba yang di Pimpinnya tim dari Satbinmas Polres Boyolali, melakukan Penilaian Lomba Satkamling meliputi, kesiapan sarana prasarana pos satkamling Dukuh Gatak Admisnistrasi Pos Ronda dan peran warga masyarakat, dalam membina lingkungan agar tetap aman dan kondusif,” Kata Maryanto.

“Kegiatan satkamling merupakan salah satu upaya warga masyarakat untuk menjaga keamanan lingkungan, dan saya sangat mengapresiasi warga masyarakat Dukuh Gatak, desa Kembang yang telah hadirpenuh Semangat,” tutupnya.