Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Memeriahkan HUT RI ke-78, Desa Kendel Gelar Jalan Sehat yang Meriah

  


Boyolali - Semangat kemerdekaan dan persatuan merasuk ke setiap langkah warga Desa Kendel, Kecamatan Kemusu, Kabupaten Boyolali, Acara berlangsung di halaman Balai Desa Kendel pada hari Sabtu, (19/8/2023) pagi.

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-78, Pemerintah desa Bersama instansi terkait menyelenggarakan kegiatan jalan sehat yang meriah. Kegiatan ini di kawal oleh apparat Keamanan dari Tni  dan Polri serta Linmas desa setempat. Bhabinkamtibmas Aipda Eko Sulistyo yang turut berperan dalam memonitor dan mengamankan kelancaran Rute gerak jalan serta keselamatan peserta.

Kemeriahan acara semakin terasa dengan kehadiran sejumlah tokoh penting, seperti Camat Kemusu, Eko Dodi Apriyanto S.Stp.M.Si, dan Danramil 18 Kemusu, Kapten ARH Iswadi Yusuf. Turut hadir juga Kanit Shabara Polsek Kemusu Aipda Andi S mewakili Kapolsek Kemusu, Kepala Desa Kendel, Bapak Kusmanto, serta Sertu Abdul Aziz dari Babinsa Koramil Kemusu. Aipda Eko S. sebagai Bhabinkamtibmas Polsek Kemusu juga turut memeriahkan acara tersebut.

Kegiatan ini berhasil menarik perhatian warga dengan partisipasi lebih dari 1500 peserta. Masyarakat desa Kendel juga turut bersemangat mengikuti lomba yang diselenggarakan dalam rangkaian acara ini. Pengumuman lomba masyarakat desa Kendel dan pengundian doorprize menjadi puncak antusiasme peserta jalan sehat.

Tidak hanya berfokus pada kegiatan jalan sehat, acara ini juga menghadirkan hiburan orgen Tunggal yang memukau peserta dan penonton. Selama berlangsungnya kegiatan, tercatat bahwa situasi berlangsung dengan tertib, lancar, dan kondusif, berkat kerjasama semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan.

Kemeriahan jalan sehat ini menjadi bukti nyata bahwa semangat kemerdekaan dan kebersamaan masih hidup dan terus berkobar di masyarakat Desa Kendel. Melalui kegiatan yang penuh semangat ini, warga Desa Kendel turut merayakan dan menghormati perjuangan para pahlawan serta menjaga persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.

#forkopincamkemusu #kompetisibhabinkamtibmas #bhabinkamtibmas #kendelkemusu #boyolali #jalansehat #hutkemerdekaanrike78 #polresboyolalibaik #poldajateng