Pendistribusian Air Bersih di Ampel; Kegiatan Polres Boyolali dalam rangka Cooling System Mendukung Kondusifitas Keamanan
Boyolali - Kapolsek Ampel, AKP Sunarto, bersama anggota Polsek Ampel, dan bekerjasama dengan PMI Solo, telah melaksanakan kegiatan bakti sosial dengan mendistribusikan bantuan air bersih kepada masyarakat di wilayah Kecamatan Ampel, Kabupaten Boyolali. Pada hari Selasa (3/10/2023), siang.
Kegiatan ini dihadiri Kapolsek Ampel AKP Sunarto, Kades Selodoko bp. Lasmo dan Kades Sidomulyo bp. Syawali, bhabinkamtibmas dan Anggota Polsek Ampel dan Warga Penerima Bansos, Hal ini juga merupakan salah satu Respon sebagai Jawaban Program Jum’at Curhat dari keluhan Masyarakat terkait Kebutuhan Air Bersih terhadap kondisi kekeringan yang berdampak pada masyarakat setempat.
Dalam upaya membantu mengatasi permasalahan kekurangan air bersih, sebanyak 1 tangki berkapasitas 10.000 liter, air bersih telah didistribusikan kepada beberapa lokasi di wilayah Kecamatan Ampel, antara lain: yang di salurkan ke Dusun Tirang, Desa Selodoko, dan Dusun Bakalan, Desa Sidimulyo, Kecamatan Ampel, Kabupaten Boyolali.
AKP Sunarto menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari upaya "Cooling System" yang bertujuan menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah tersebut. Bantuan air bersih sejumlah 10.000 liter telah disalurkan kepada masyarakat setempat melalui kerjasama antara Polres Boyolali dan Palang Merah Indonesia (PMI) Solo.
Kades Selodoko dan Kades Sidomulyo, yang juga turut hadir dalam kegiatan ini, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada jajaran Polsek Ampel atas bantuan air bersih yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Ia bersama dengan perangkat desa setempat akan berupaya mendukung terciptanya kondisi "Cooling System" yang bertujuan menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut, terutama menghadapi tahun 2024 yang akan datang.
Kegiatan bakti sosial ini juga melibatkan Pelajar Praktek Kerja Lapangan (PKL) SMA di desa Selodoko, hal ini menjadi contoh nyata kolaborasi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan kesejahteraan bersama, serta sebagai upaya tanggap terhadap masalah kekeringan yang melanda wilayah Kecamatan Ampel, Boyolali.