Jumat Curhat : Bhabinkamtibmas Ingatkan Menjaga Toleransi
Boyolali - Bhabinkamtibmas Polsek Ampel Desa Candi, Bripka Marwanto, aktif melaksanakan kegiatan Jumling dan menindaklanjuti Jumat Curhat dari masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di Masjid Baitul Mukmin, Dusun Gondang, Desa Candi, Kecamatan Ampel, Kabupaten Boyolali, pada hari Jum’at (17/11/2023), Siang.
Dalam kesempatan tersebut, Bripka Marwanto memberikan saran dan pandangan kepada tokoh agama (toga) dan Tokoh Masyarakat (Tomas) yang turut hadir. Ia menekankan pentingnya menjaga toleransi di tengah masyarakat serta menyadari bahaya paham terorisme yang dapat merusak kerukunan.
"Dalam situasi yang semakin mendekati pelaksanaan pemilihan umum, perlu kiranya kita bersama-sama menyadari pentingnya toleransi dan menghindari paham yang bisa memecah belah masyarakat. Kita harus mampu menjaga persatuan dan kesatuan sebagai warga negara yang baik," ujar Bripka Marwanto.
Dalam pemaparannya, Bripka Marwanto juga memberikan saran kepada Tomas dan Toga untuk turut berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama dalam menghadapi tahun politik.
"Ikuti tahapan pemilu dengan bijak, sampaikan kepada masyarakat bahwa perbedaan pilihan politik tidak seharusnya menimbulkan permusuhan. Kita semua satu bangsa, satu negara, dan harus menjaga kerukunan," tambahnya.
Inti ceramah tersebut memberikan pesan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Bripka Marwanto mendorong agar setiap individu berusaha menjadi pribadi yang baik, memberikan manfaat bagi agama, bangsa, dan negara.
"Kami berharap melalui kegiatan ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kerukunan dan bersatu dalam perbedaan. Mari kita tingkatkan toleransi dan ciptakan lingkungan yang aman dan damai," tutup Bripka Marwanto.