Kapolres Boyolali Mengecek Kesiapan Jelang Tahun Baru di Pos Pos Operasi Lilin Candi di Kabupaten Boyolali
Boyolali – Kapolres Boyolali, AKBP Petrus Parningotan Silalahi, datangi Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan untuk melakukan pengecekan dan pemantauan Arus Balik Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) di pos operasi yang tersebar di Kabupaten Boyolali, Minggu (31/12/2023), Pagi.
Kasi Humas Polres Boyolali Iptu Arif Mudi Prihanto menyampaikan, Pengecekan tersebut merupakan hal yang wajib dilakukan dalam rangka memastikan kesiapan dan Personil Pospam terkait pengamanan dan pelayanan kepada Masyarakat, untuk Natal dan Tahun Baru (Nataru) dalam rangkaian Ops Lilin Candi 2023 yang berada di kabupaten Boyolali.
”Pos yang menjadi fokus pengecekan Kapolres beserta rombongan PJU adalah Pos Pam Terpadu Simpang Siaga Boyolali, Pos Pam Ampel, Pos Pam Jalan Tol Di Rest Area 487, Pos Pantau Tol Fungsional Banyudono, Dan Pos Pantau Exit Tol Mojosongo. Kapolres ditemani oleh Wakapolres Kompol Aldino Agus Anggoro, dan Kabagops Kompol Parwanto, serta sejumlah Kabag dan Kasat yang tergabung dalam Ops Lilin Candi 2023.” Terang Kasi Humas.
“Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Tahun Baru 2023. Pengecekan ini penting guna memastikan semua pos operasi siap menghadapi segala kemungkinan dan memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat,” ujar Iptu Arif.
Dalam Pengecekan tersebut Kapolres menekankan, evaluasi secara menyeluruh terhadap kelengkapan peralatan, ketersediaan personel, dan kesiapan logistik di setiap pos, serta kesehatan Personel dan pentingnya sinergi antara seluruh elemen kepolisian dan Instansi terkait yang terlibat dalam operasi ini.” Pinta Kapolres.
AKBP Petrus juga mengatakan “Kami terus berkoordinasi dan bekerja sama dengan instansi terkait untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama Nataru. Harapannya Masyarakat dapat beraktivitas dengan nyaman tanpa khawatir akan gangguan keamanan,” ujarnya.
Ops Lilin Candi 2023 sendiri merupakan upaya gabungan aparat keamanan untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas selama perayaan Tahun Baru. Diharapkan, kehadiran intensif petugas di pos-pos operasi dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat serta mencegah terjadinya tindakan kriminal dalam Libur Nataru,” pungkasnya.