Polisi Dan BKO TNI Yonif 408, Gelar Jumat Curhat Bersama Tokoh Agama, Saat Patroli
Boyolali – Kepolisian Sektor Banyudono Polres Boyolali di bawah pimpinan Kapolsek Banyudono AKP Agus Satria, bersama dengan anggota dan Personel BKO TNI dari Batalyon 408, melaksanakan kegiatan patrol dialogis dan menggelar kegiatan Jumat Curhat di Masjid Sri Rohmah, Kuwiran, Banyudono, Boyolali. Jumat (16/02/2024), siang.
Dalam kegiatan ini, mereka berinteraksi dengan Imam Masjid Sri Rohmah, H. Ahmadi dan warga sekitar, untuk menyampaikan pesan keamanan dan ketertiban serta menampung keluh kesah masyarakat dengan harapan menciptakan suasana yang kondusif, Pasca Tahapan Pemmungutan Suara Pemilu 2024.
Kapolsek Banyudono AKP Agus Satria, mengungkapkan "Melalui kegiatan Jumat Curhat ini, kami berupaya menjalin komunikasi yang baik dengan warga dan merespons langsung setiap keluhan serta masukan yang disampaikan, pentingnya interaksi langsung dengan masyarakat setelah dilaksanakan Tahapan pemungutan suara pemilu 2024, hal ini merupakan salah satu upaya cooling system menciptakan suasana kamtibmas yan aman kondusif dalam pemilu 2024.," ujarnya.
Imam Masjid H. Ahmadi menyambut baik kehadiran Polsek Banyudono dan TNI dalam kegiatan ini. Ia menyatakan bahwa kegiatan ini memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk berbagi informasi dan masalah yang mereka hadapi sehari-hari. "Dengan adanya dialog ini, diharapkan dapat terjalin kerjasama yang lebih baik antara masyarakat dan aparat keamanan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar pasca rangkaian tahapan pemungutan suara pemilu 2024," tambahnya.
Dalam suasana yang penuh keakraban, masyarakat menyampaikan beragam keluhan dan masukan kepada Polsek Banyudono dan TNI. Mereka berdiskusi tentang berbagai isu kamtibmas yang terjadi di lingkungan mereka serta memberikan masukan untuk peningkatan keamanan dan pelayanan publik.
Patroli dialogis Jumat Curhat ini menjadi salah satu wujud nyata dari komitmen Polsek Banyudono dan TNI untuk terus mendekatkan diri dengan masyarakat, memperkuat hubungan antarwarga, serta meningkatkan rasa aman dan kepercayaan masyarakat terhadap aparat keamanan.
Kapolsek Banyudono juga mengimbau seluruh masyarakat untuk terus mendukung kelancaran Pemilu dengan mematuhi aturan dan prosedur yang berlaku, serta menjaga kerukunan antarwarga demi memperkuat persatuan serta kesatuan dalam rangka menciptakan pemilu damai menuju Indonesia yang lebih baik,” tutup kapolsek.