Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bhabinkamtibmas Sampaikan Kultum Usai Sholat Tarawih Kepada Jamaah Masjid At-taubah Andong.

 

Boyolali - Dalam rangka menciptakan suasana yang aman dan damai pasca Pemilihan Umum 2024, Bhabinkamtibmas Desa Semawung Polsek Andong, Bripka Arif Darmawan, melakukan kegiatan sambang dan silaturahmi ke tokoh masyarakat dan tokoh agama. Kegiatan ini dilaksanakan setelah Sholat Isya yang dilanjutkan dengan Sholat Tarawih berjamaah di Masjid At Taubah Dusun/Desa Semawung, Kecamatan Andong, Kabupaten Boyolali, pada malam Rabu (13/03/2024).

Kapolres Boyolali AKBP Petrus Parningotan Silalahi melalui Kapolsek Andong AKP Anthon Indharto, menyampaikan apresiasinya terhadap upaya giat oleh salah satu Bhabinkamtibmasnya tersebut, dalam membangun sinergi dengan masyarakat dan tokoh-tokoh lokal. Beliau menegaskan pentingnya kerjasama antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut, terutama setelah pelaksanaan Pemilu 2024.

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya Cooling System untuk menciptakan kondisi pasca Pemilu 2024 yang aman dan damai. Dalam kesempatan tersebut, Bripka Arif Darmawan bertemu dengan para tokoh masyarakat dan tokoh agama dalam kegiatan Tarawih keliling (Tarling), sebagai upaya membangun sinergi dan kerjasama antara kepolisian dan masyarakat.

Sementara itu dalam kultumnya, Bripka Arif Darmawan mengajak para tokoh masyarakat untuk selalu bersinergi dengan pihak kepolisian dan aparat keamanan dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah Andong, khususnya, dan Kabupaten Boyolali pada umumnya pasca Pemilu 2024. Ia juga mengingatkan agar masyarakat tidak mudah percaya dengan berita hoaks atau informasi yang belum jelas kebenarannya, baik melalui media sosial maupun media elektronik, demi menjaga situasi kamtibmas yang aman.

Selain itu, Bripka Arif Darmawan menekankan pentingnya melaporkan segala bentuk kegiatan yang dapat mengganggu kamtibmas kepada Polsek terdekat. Ia juga mengajak bersama-sama merangkul elemen masyarakat di wilayah Kecamatan Andong untuk menciptakan situasi kamtibmas yang damai dan sejuk.

Warga menyambut baik kegiatan ini sebagai langkah positif dalam menciptakan suasana yang kondusif pasca Pemilu. Mereka mengapresiasi peran aktif kepolisian dalam melakukan upaya cipta kondisi untuk menjaga keamanan dan kedamaian di Kabupaten Boyolali.

Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan akan tercipta atmosfer yang lebih harmonis dan aman di tengah-tengah masyarakat pasca Pemilu 2024. Sinergi antara kepolisian, tokoh masyarakat, dan tokoh agama diharapkan dapat terus ditingkatkan demi terwujudnya situasi kamtibmas yang kondusif dan damai.